Rabu, 27 Januari 2010

LOMBA KREASI BUSANA MUSLIM DINAS PENDIDIKAN KOTA TANGERANG SELATAN


Lomba kreasi busana muslim, sesuai dengan rencana telah dilaksanakan pada hari sabtu 5 Desember 2009. Tepat pukul 9.00 WIB, lomba ini dimulai dan diikuti oleh 40 0rang peserta. Satu persatu peserta melangkah ke atas panggung dengan lemah gemulai. Mereka memperagakan kreasinya dalam berbusana muslim , diiringi musik lagu-lagu islami dan narasi dari pembawa acara ibu Dra. Yetty Rajak. Masing-masing peserta terlihat mencurahkan segenap kemampuannya dalam berkreasi dan mengasah kreativitasnya untuk mempersembahkan yang terbaik guna memikat hati penonton dan para juri. Semua peserta terlihat cantik dan kreasinya menarik. Dengan bahan yang sederhana dan murah biaya, masing-masing peserta berusaha membuat kreasi semenarik mungkin. Begitu banyak kreasi menarik yang ditampilkan sehingga membuat kagum para penonton dan dewan juri.
Kriteria penilaian meliputi keserasian berbusana, momen busana muslim yang dipakai, gaya dan penampilan secara keseluruhan. Setelah melalui berbagai macam penilaian dan pertimbangan, akhirnya dewan juri yang terdiri dari : Ibu Iis Nurhayati, Spd, Ibu Eva Siti Khuzaeva dan Ibu Dra. Yuliani memutuskan:
1. Juara 1 : nomor peserta 6 dari SMPN 9 Kota Tangerang Selatan
2. Juara 2 : nomor peserta 38 dari SMAN 10 Kota Tangerang Selatan
3. Juara 3 : nomor peserta 22 dari SMAN 5 Kota Tangerang Selatan
4. Juara harapan 1 : nomor peserta 26 dari SMPN 3 Kota Tangerang Selatan
5. Juara harapan 2 : nomor peserta 11 dari UPT Pendidikan Kecamatan Pondok Aren
6. Juara harapan 3 : nomor peserta 37 dari UPT pendidikan Kecamatan Ciputat Timur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

blogger templates | Make Money Online