Minggu, 21 Februari 2010

PERTEMUAN RUTIN DHARMA WANITA PERSATUAN DINAS PENDIDIKAN KOTA TANGERANG SELATAN BULAN FEBRUARI 2010

Pertemuan Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan bulan Februari diselenggarakan pada tanggal 18 Februari 2010 yang bertempat di SDN Pakulonan , Serpong Utara, Tangerang Selatan. Sebelum acara dimulai para tamu dan undangan dihibur dengan persembahan irama qasidah dari SDN Pondok Jagung 5 pimpinan ibu Rusmiati. Kemudian pembawa acara Ibu Namsiah Sanaman membuka acara dan membacakan satu persatu rincian susunan acara. Pembacaan Ayat Suci Al Qur'an dibacakan oleh: Ibu Mutia Sabariah dengan sartilawahnya adalah Ibu Muslimah. Acara kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Dharma Wanita Persatuan dan Hymne Dharma Wanita Persatuan oleh paduan suara dari guru-guru SDN Pondok Jagung 5.Dalam kesempatan ini juga, ibu Asmawati Djamhari dari UPT Pendidikan Kecamatan Serpong Utara menyampaikan sambutan dan ungkapan rasa terima kasih atas kehadiran Ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan, Ibu Hj. Zulfa Sungki Setiawati Dadang Sofyan ,para anggota Dharma Wanita Persatuan dan juga ungkapan rasa terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu pelaksanaan acara tersebut. Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dari ibu Ketua Dharma Wanita Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Ny. Hj. Zulfa Sungki Setiawati Dadang Sofyan. Dalam sambutannya beliau menyampaikan himbauan agar persatuan jangan sampai terpecahkan. Seluruh anggota Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan harus terus bersatu, seia sekata, seiring sejalan dari jajaran yang paling atas hingga ke bawah. Diharapkan juga agar seluruh anggota Dharma Wanita Dinas Pendidikan untuk selalu loyal terhadap pimpinan. "Jangan sampai ada dusta diantara kita", begitu kata ibu ketua yang kemudian diikuti dengan senyum simpul dan tepuk tangan dari para anggota. Pada kesempatan ini juga disampaikan beberapa pengumuman mengenai akan diadakannya penyelenggaraan acara khitanan masal yang akan dilaksanakan pada hari Minggu, 24 Februari 2010, bertempat di depan Kantor Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Jln Witana Harja, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan. Juga pengumuman mengenai acara out bond yang akan di selenggarakan pada hari sabtu, 13 Maret 2010. di Taman Wisata Matahari, Jln Raya Puncak, Cilember, Bogor. Diakhir sambutannya juga Ibu Ketua menyampaikan salam perpisahan dan pemberian cindera mata kepada 2 orang pengurus Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan yang pindah tempat tugas ke kantor dinas lain yaitu Ibu Hj Rohijah dan Ibu Mulyati M Nur . Seluruh anggota kemudian berdiri dan satu persatu menyalami Ibu Hj. Rohijah dan Ibu Mulyati M. Nur yang diiringi dengan lagu kemesraan yang dinyanyikan oleh Ibu Entin Agus Purwanto.

Acara tauziah ( siraman rohani ) kali ini disampaikan oleh ibu Hj. Hamidah Hamdani yang dalam kesempatannya beliau membicarakan mengenai 5 resep kebahagiaan dunia dan akhirat, yaitu :
1. Memperbanyak berdzikir, karena dengan berdzikir hidup akan selalu tenang.
2. Mengucap kata " Innaalillaahi wa innaalillahi roji'un " bila sedang mendapat musibah
3. Membacana kalimat " Basmallah " bila memulai pekerjaan, karena pekerjaan yang tidak diawali dengan " Basmallah " maka akan terputus barokah-Nya.
4.Mengucap " Alhamdulillaah " bila diberi kenikmatan
5.Mengucap kalimat " Istigfhar" bila berbuat kesalahan, baik sengaja maupun tidak sengaja.

Diakhir pertemuan, 12 anggota yang beruntung mendapatkan doorprize yang diberikan oleh Ibu Ketua kepada para anggota sebagai bukti cinta kasih dan kemurahan hati dari Ibu Ketua serta penyemangat kepada para anggota untuk tetap selalu mengikuti acara-acara yang diadakan di lingkungan Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, demi terwujudnya kekompakan di lingkungan. jajarannya. Hal ini tentunya sangat sesuai dengan thema pertemuan bulan ini yaitu: MELALUI DHARMA WANITA PERSATUAN AKAN TERWUJUD KEKOMPAKAN KAUM IBU PADA INTERNAL DINAS PENDIDIKAN KOTA TANGERANG SELATAN.

Foto-foto Pertemuan Dharma Wanita Persatuan Kota Tangerang Selatan Bulan Februari 2010 di SDN Pakulonan Kecamatan Serpong Utara

Kamis, 11 Februari 2010

SUSUNAN PENGURUS DHARMA WANITA PERSATUAN UNIT KERJA DINAS PENDIDIKAN KOTA TANGERANG SELATAN

Penasehat : Drs. H. Dadang Sofyan, MM

Ketua : Ny Hj. Zulfa Sungki Seriawati Dadang Sofyan

Wakil Ketua : Ny. Hj. Jaitun Mathoda

Sekretaris : Ny. Ella Dedi Rafidi

Sekretaris II : Ny. Hj Rohijah

Bendahara I : Ny. Sumiyati Ngatmin Al-Arif

Bendahara II : Ny. Entin Martini Junaedi


Seksi Bidang Pendidikan :
Ketua : Ny. Sainah Nata
Anggota :
1. Ny. Supriati A. Effendi
2. Ny. Muliati M.Nur
3. Ny. Euis Sufriani Darmawan
4. Ny. Hayati Nur
5. Ny. Monik R. Raya Virgo
6. Ny. Ika Faika Zainal
7. Ny. Hj. Murti Rahayu

Seksi Bidang Ekonomi
Ketua : Ny. Hj. Endah Kuswanda
Anggota:
1. Ny. Asmawati Djamhari
2. Ny. Suryani Yahya
3. Ny. Muria Hanafi
4. Ny. Ida Laela Deni
5. Ny. Suwati Rohmat
6. Ny. Hj Iflakhah Ruslan
7. Ny. Misdayati, S.Pd

Seksi Bidang Sosial Budaya
Ketua : Ny. Nanih Aryani Didi Sutisna
Anggota :
1. Ny. Setiawati Susilawati Muslim Nur
2. Ny. Susilawati Badri
3. Ny. Eja Rukmana Rohman
4. Ny. Namsiah Sanaman
5. Ny. Yetty Suthya Sambas
6. Ny. Hj. N. Sani

SILATURAHMI AWAL TAHUN DHARMA WANITA DINAS PENDIDIKAN KOTA TANGERANG SELATAN


Setiap bulannya, Dharma Wanita Persatuan di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan selalu mengadakan kegiatan rutin silaturahmi antar sesama anggotanya. Diawal tahun 2010 kegiatan yang bertujuan mempererat tali persaudaraan dan menambah wawasan pengetahuan kali ini diselenggarakan pada hari Kamis, 21 Januari 2010, bertempat di SDN Ciputat 8 Kota Tangerang Selatan, Jln. Pendidikan no. 07 Kelurahan Ciputat, Kecamatan Ciputat Tangerang Selatan.
Sebelum acara dimulai, para tamu yang hadir disuguhkan dengan hiburan berupa persembahan lagu-lagu yang dilantunkan dengan suara-suara emas dari beberapa siswi SDN Ciputat VIII secara bergantian. Tepat pukul 9.00 WIB, acara dimulai. Sebagai pembawa acara, Ibu Tuti Sugiarti S.Pd membuka acara dan kemudian membacakan satu demi susunan acara yang diawali dengan persembahan tari jaipong oleh siswi-siswi dari SDN Cipayung 2 yang kemudian dikuti dengan persembahan vocal oleh guru SDN Ciputat 4 dan guru SDN Ciputat 8 serta persembahan tari sirih kuning oleh SDN Ciputat 4. Sebagai tuan rumah, Ibu Hj Supriati Effendi menyampaikan sambutan dan ungkapan rasa terima kasih kepada pihak-pihak terkait yang telah membantu terwujudnya pelaksanaan acara silaturahmi tersebut. Tak lupa, acara ini diisi juga dengan pembacaan Al Qur'an oleh ibu Hendrawati , sambutan dari Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Bpk H. Dadang Sofyan sebagai penasehat dan Sambutan dari ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Ibu Hj. Zulfa Sungki Setiawati Dadang Sofyan. Untuk menghindari rasa bosan, para tamu juga disuguhkan dengan acara selingan berupa persembahan ansamble musik dan paduan suara dari gabungan guru-guru UPT Pendidikan Kecamatan Ciputat.
Sebagai penambah wawasan kerohanian, acara ini diisi juga dengan tauziah oleh Ustadzah Dra Hj. Tati astariati yang mengambil thema sama dengan thema pertemuan yaitu : meningkatkan kualitas semangat persatuan dan kesatuan sebagai wanita sholehah yang mandiri, kreatif dan disiplin.
Untuk menambah kegembiraan dan semangat menghadiri acara-acara yang diselenggarakan, ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan juga menyediakan doorprize. Doorprize yang di sediakan kali ini sebanyak 12 paket hadiah. Paket hadiah yang disediakan ini merupakan wujud kasih sayang dari Ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan kepada para anggotanya. Cukup banyak, dan tentunya memberikan kebahagiaan tersendiri bagi para pemenang doorprize tersebut. Di akhir acara, pengurus Dharma Wanita Persatuan dari seksi ekonomi: Ibu Hj Endah Koeswanda memberikan laporan keuangan, pengumuman serta tak lupa juga laporan kegiatan selama tahun 2009 oleh sekretaris Dharma Wanita Persatuan dionas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Ibu Ella Dedi Rafidi

Senin, 08 Februari 2010

LAPORAN RANGKUMAN KEGIATAN DHARMA WANITA PERSATUAN DINAS PENDIDIKAN KOTA TANGERANG SELATAN SELAMA TAHUN 2009

1. Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan yang baru terbentuk seiring dengan terbentuknya Kota Tangerang Selatan mengawali kegiatannya dengan pertemuan pertama pada hari Selasa, tanggal 12 Juni 2009 yang bertempat di Kantor Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Jln Witana Harja No.27 Kav.51C Pamulang Barat, Kota Tangerang Selatan.
Demi kelancaran kegiatan selanjutnya, maka pada hari itu juga, Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan mengeluarkan SK nama-nama Pengurus Dharma Wanita Persatuan dilingkungannya. Dengan dikeluarkannya SK tersebut, maka diharapkan para pengurus mampu bekerja sama dan merencanakan serta melaksanakan program-program demi kemajuan bersama.

2. Untuk menindaklanjuti SK yang telah dikeluarkan pada hari Selasa, 12 Juni 2009, maka pengurs Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan mengadakan pertemuan dan makan bersama yang bertempat di Restauran Situ Gintung, Jln Ciputat Raya Kecamatan Situ Gintung Kota Tangerang Selatan. Pertemuan ini membahas program kerja masing-masing pengurus untuk kelanjutan kegiatan. Dalam kesempatan ini juga Ibu Ketua Dharma Wanita Dinas Pendidikan memberikan hadiah kepada para pengurus berupa baju seragam.

3. Pertemuan Silaturahmi Dharma Wanita Persatuan di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan selanjutnya diadakan pada hari Jumat, 17 juli 2009 yang bertempat di SMPN 4 Kota Tangerang Selatan, Jln. Pamulang Permai Barat II, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan

4. Silaturahmi Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan yang diadakan pada hari Selasa , o4 Agustus 2009 bertempat di SDN Batan Indah UPT Pendidikan Kecamatan Setu.

5. Silaturahmi Dharma Wanita Persatuan yang diadakan pada hari Kamis, 15 Oktober 2009 yang bertempat di Gedung Juang PGRI Pamulang ( UPT Pendidikan Kecamatan Pamulang )

6. Silaturahmi Dharma Wanita Persatuan yang diadakan pada hari Kamis, 12 November 2009 bertempat di gedung SDN Pondok Ranji 4, Jln Pertamina Raya ( Kompleks Pertamina ) Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan. Diawali dengan beberapa sambutan yaitu sambutan mewakili tuan rumah oleh Ibu Eja Rukmana SP.d, MM. Kemudian Sambutan dari Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Bapak Drs. H. Dadang Sofyan, MM sebagai penasehat DWP Disdik Tangsel dan juga sambutan dari Ibu Ketua DWP Disdik Tangsel, Ibu Hj. Zulfa Sungki Setiawati Dadang Sofyan.
Acara siraman rohani diisi oleh Ibu Hj. Cahyani S. Ag ( guru SDN Rempoa 2, Kecamatan Ciputat Timur) yang dalam kesempatannya mengupas tentang Surat Al AShr.

7. Dalam menyambut HUT ke 10 Dharma Wanita Persatuan dan peringatan Hari Ibu Ke 81, pada hari Sabtu, 05 Desember 2009 diselenggarakan Lomba Paduan Suara yang bertempat di aula Gedung SMPN 4 Kota Tangerang Selatan , Jln. Pamulang Permai Barat II , Kecamatan Pamulang dan Lomba Kreasi Busana Muslim yang bertempat di aula gedung kantor UPT Pendidikan Kecamatan Pamulang.

8. Silaturahmi Dharma Wanita Persatuan dan Puncak Acara Peringatan HUT ke 10 Dharma Wanita Persatuan dan Hari Ibu ke 81 yang dihadiri oleh Ibu Wali Kota, Ibu Ir. Hj. Maysaroh Abdullah M. Sholeh sebagai Penasehat Dharma Wanita Persatuan dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tangerang Selatan beserta pendampingnya dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Propinsi Banten.
Dalam kesempatan ini diisi juga dengan acara penyerahan hadiah dan piala-piala kepada para pemenang lomba dan pemberian materi siraman rohani oleh Hj Astri Ivo.
 

blogger templates | Make Money Online